fbpx

Ketua ICMI Pusat Lantik Majelis Pengurus ICMI Orwil Lampung

Proses pengukuhan Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia Organisasi Wilayah (ICMI Orwil) Lampung periode 2017-2022 di Auditorium M, Kampus Pascasarjana, Dra. Hj. Sri Hayati Barusman, Senin (27/2) lalu. Ketua Umum ICMI Organisasi Wilayah (Orwil) Provinsi Lampung Dr. Ir. H. M. Yusuf. S. Barusman, MBA memastikan pelantikan Majelis Pengurus ICMI Orwil Lampung di Convention Hall Mahligai Agung, Kampus Pascasarjana Dra. Hj. Sri Hayati Barusman (16/3) mendatang. Pelantikan ini dilakukan secara langsung oleh Ketua Umum ICMI Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H., dan dihadiri Dewan Pakar ICMI Pusat Dr.(HC). H. Zulkifli Hasan, S.E., M.M.

Hal itu, terjawab setelah ada hasil pertemuan Ketua Umum ICMI Pusat dengan Ketua ICMI Lampung didampingi Sekretaris Umum Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si., beserta anggota ICMI Orwil Lampung Berry Salatar S.Pd. “Alhamdulillah, sudah terjadi kepastian kabar dari beliau (Ketua ICMI Pusat) yang akan langsung melantik Anggota, pengurus, dewan penasehat hingga dewan pakar kita (ICMI Orwil Lampung) dirumah kita sendiri (Convention Hall UBL),” Ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Yusuf Barusman berharap kegiatan akbar yang akan diikuti 60 pengurus ICMI Lampung dapat dilangsungkan dengan sukses.

“Segala hal tengah kita persiapkan semua tetapi, selain kesiapan ikhtiar, kita tetap juga memohon rahmat dan hidayat Allah SWT, agar kegiatan itu dilancarkan semua. Dengan pelantikan nanti, hal ini akan menjadi terobosan baru ICMI untuk membangkitkan ekonomi umat. Lampung akan menjadi salah satu tempat pilot project, selain Jakarta dan Bandung,” Harap Yusuf Barusman.

Pada kesempatan terpisah, Jimly mengapresiasi terbentuknya kepengurusan dan yakin ICMI Lampung mampu bangkit dan berbuat banyak. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (2003-2008) ini juga berharap konsolidasi organisasi yang tengah dilakukan Ketua ICMI Orwil Lampung Yusuf Barusman beserta jajarannya berjalan lancar dan didukung seluruh pengurus. (Rep. BMHK/Ed. AX)

Tags:

Related posts: