fbpx

UBL Terbitkan Lulusan Terbaik Dengan IPK Sempurna

lulusan terbaik universitas bandar lampung ipk sempurna.jpg

 

Universitas Bandar Lampung (UBL) mewisuda sebanyak 549 Mahasiswa Program Sarjana(S-1) dan Mahasiswa Program Pascasarjana (S-2) pada wisuda periode Genap Tahun Akademik 2014/2015 yang dilaksanakan pada Rabulalu (13/5) di Kampus Drs. H. RM. Barusman UBL.

Wakil RektorUBL Bidang Akademik, Dr. Ir. Heri Riyanto, M.T., mengungkapkan bahwa pada wisuda periode ini, wisudawan dan wisudawati terbaik dan berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Tertinggi Tingkat Universitas, diantaranya Eri Aprina, S.Pd., dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris dengan IPK 4,00 dan predikat Dengan Pujian serta Surya Harry Prayoga, M.H., dari Program Studi Magister Hukum dengan IPK 4,00 dan predikat Dengan Pujian.

“Sebagai bentuk apresiasi UBL memberikan penghargaan kepada lulusan terbaikyang berhasil mencapai IPK sempurna tersebut,”terang Heri.

Sementara itu, Rektor UBL, Dr. Ir. M.Yusuf Sulfarano Barusman, MBA., dalam sambutannya menyampakanprestasi tersebut patut diband,gakan karena tidak hanya mengharumkan nama baik almamater UBL tetapi juga mampu memberikan kebanggaan bagi lulusan terbaik tersebut dan keluarganya.

“Diharapkan prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya unuk terus menerus berkompetisi meraih berbagai prestasi tidak hanya akademik namun juga non akademik,” papar Rektor UBL.

Rektor UBL menambahkan,prestasi membanggakan lainnya juga diraih oleh Mahasiswa UBL dalam beberapa waktu terakhir, antara lain Peringkat Pertama diraih Christian Oktavianus B. Mahasiswa Program Studi Manajemen, FEB UBL dalam The 3rd BNEC Scrabble Open 2015 di Universitas Binuspada Januari2015 lalu, Yoga Adi Wibowo, Mahasiswa Program Studi Arsitektur meraih Juara 2 serta Gilang Ramadhandan Annisa N. Kartika Pitoyo meraih Gelar Kehormatan (HonorableMention) dalam Kompetisi Re-Designing Kurozaki Low Carbon High Rise City di Kota kyushu University,Japan pada bulan Maret 2015 lalu.

“Tidak hanya itu, prestasi lain juga diukir oleh Mahasiswa Program Studi Akuntansi, FEB UBL sebagai Peringkat Ketiga dalam Lomba Akuntansi dan Perpajakan di Universitas Lampung yang diselenggarakan Kantor Wilayah Pajak Lampung dan Bengkulu,”terang RektorUBL,”ungkap Rektor UBL.

Tags:

Related posts: