Menurut Rektor UBL, Ir. Yusuf Sulfarano Barusman., MBA, penandatanganan MoU dengan PT . Semen Baturaja ini merupakan bentuk sinergi atau penambahan jaringan UBL dengan perusahaan besar. ”Ini merupakan bentuk sinergi atau penambahan network dengan perusahaan besar guna peningkatan sumber daya yang ada,” ungkapnya. Dilanjutkan oleh Yusuf, sebelumnya jalinan kerjasama (UBL dan PT. Semen Baruraja, red) ini sebenarnya sudah lama terjalin, hanya saja memang pengikat untuk hal tersebut baru hari ini dilakukan. Disinggung mengenai apa saja bentuk kerjasama yang akan dilakukan nantinya, Yusuf mengutarakan jalinan kerjasama ini nantinya akan dilakukan dalam berbagai hal. ”Mulai dari riset sampai kepada konseling juga ikut dalam kerjasama ini,” cetusnya.
Senada dengan Rektor UBL, Direktur Utama PT. Semen Baturaja (Persero), Ir. Pamudji Rahardjo mengatakan dengan MoU ini mudah-mudahan jalinan kerjasama bisa bersinergi satu sama lain. Tidak hanya dalam bidang riset melainkan juga tutor, keteknikan, yang intinya pengembangan kedua buah intitusi. ”Termasuk pelatihan komputerisasi yang dapat diberikan oleh pihak UBL pun bisa dilakukan nantinya,” ungkap mantan ahli direksi PT. Semen Padang (Persero) ini. Hadir dalam acara penandatangan ini sejumlah pejabat dari PT. Semen Baturaja (Persero) dan dosen beserta karyawan UBL. (Humas UBL).