fbpx

UBL Siapkan Doctoral Forum Bagi Dosen

Saturday, 09 March 2013 09:30
Doctorial Forum di UBL

 

Universitas Bandar Lampung (UBL) menyelenggarakan Doctoral Forum sebagai media sharing bagi seluruh Sivitas Akademika UBL khususnya dosen yang sedang atau akan menempuh program doctor pada Jum’at siang (8/3) kemarin di ruang rapat gedung Rektorat UBL. Rektor UBL, Dr. Ir. M. Yusuf Sulfarano Barusman, M.B.A., menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi seluruh dosen agar dapat menyelesaikan studi khususnya Strata 3 (S-3) tepat pada waktunya demi peningkatan mutu pendidikan.

Selain itu, Rektor UBL juga menambahkan bahwa UBL selalu berusaha menjadi Perguruan Tinggi yang bermutu agar dapat menerbitkan lulusan yang bemutu pula, mulai dari peningkatan kualitas sarana dan prasarana yang nyaman dan up to date, proses belajar mengajar baik dan lancar, hingga peningkatan mutu Dosen Pengajar.

“UBL memiliki target di tahun 2014 mendatang yakni pendidikan seluruh Dosen Pengajar Program Pascasarjana UBL minimal S-3 dan pada masing-masing Program Studi di UBL minimal memiliki 6 (enam) orang Dosen dengan pendidikan S-3. Demi meningkatkan kualitas akademiknya, UBL selalu memberikan dukungan baik moril maupun materil kepada Dosen UBL agar dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang S-3, salah satunya yakni melalui kegiatan Doctoral Forum ini,” ujar Rektor UBL.

Selanjutnya, saat dikonfirmasi mengenai upaya UBL menghelat berbagai kegiatan seminar hingga Go Internasional dan peningkatkan jenjang pendidikan hingga program doctor, Rektor muda ini menyatakan bahwa dengan kondisi globalisasi ini, keberadaan Perguruan Tinggi di dunia internasional sangat penting.

“Contohnya posisi UBL saat ini di dunia versi 4International Colleges & Universities (4ICU) hari ini, UBL menempati urutan ke 153 di Indonesia dari 348 Perguruan Tinggi baik negeri maupun swasta yang teridentifikasi oleh 4ICU dan hanya 1 sampai 3 Perguruan Tinggi di Lampung yang masuk dalam daftar Perguruan Tinggi 4ICU,” papar Rektor UBL.

Sementara itu, Wakil Rektor 1 UBL Bidang Akademik, Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si., menuturkan bahwa lebih dari 20 (dua puluh) orang Dosen UBL telah menyelesaikan studi program doctor, beberapa diantaranya Rektor UBL, Dr. Fauzi Mihdar, M.Psi., Dr. Linjte Anna Marpaung, M.H., Dr. Supriyanto, M.Si., Dr. Zulfi Diane Zaini, M.Hum., Dr. Zainab Ompu Jainah, M.Hum., Prof. Dr. Sudarsono, M.Si., Dr. Alex Tribuana Sutanto, S.T., M.M., Dr. Ida Farida, M.Si., dan Dr. Baginda Simaibang, M.Ed., Dr. Ir. Heri Riyanto, Dr. Herry Harjanto Hadi, S.E., M.Si., Dr. Wawan Hernawan, M.Pd.

Selain itu, ditambahkan Wakil Rektor 1 UBL, sebanyak 40 (empat puluh) orang dosen di UBL sedang menempuh studi program doctor, beberapa diantaranya dari Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) baik di dalam maupun di luar negeri seperti Amerika Serikat, Jepang, dan India.

“Dosen Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik UBL, Fritz Akhmad Nuzir, S.T., MA (LA), akan segera melanjutkan studi S-3 ke Jepang dengan beasiswa dan Dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UBL, Yanuar Dwi Prasetyo, sedang proses mengajukan beasiswa pendidikan S-3 ke Hyderabad, India. Diharapkan melalui, peningkatan pendidikan Dosen UBL di jenjang S-3 ini dapat menambah dan lebih meningkatkan bobot kualitas UBL di tingkat Nasional maupun Internasional,” ungkap Wakil Rektor 1 UBL.

Tags:

Related posts: