fbpx

Mapala UBL Kibarkan Bendera Raksasa di Peringatan Kemerdekaan RI ke 72

BANDAR LAMPUNG (rotasinews.com) – Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam (UKM-Mapala) Waka Pullan Tuha Universitas Bandar Lampung (UBL) mengibarkan bendera raksasa di Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-72. Tepat Kamis, (17/08/2017) lalu, UKM Mapala mengibarkan bendera Sang Saka Merah Putih di Tebing Margodadi, Piabung, Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran. Peringatan ini, tidak dilihat dari segi ukuran sebagai patokan tetapi harus konsisten membentuk generasi tangguh dan nasionalis tentu sambil mengisi kemerdekaan dengan semangat positif, nilai juang, daya saing tinggi,dan mental kuat yang tumbuh dari kegiatan patriotik.

Ketua Dewan Pembina UKM Mapala Waka Pulan Tuha UBL, Rifandy Ritonga, S.H., M.H., membenarkan hal ini sebagai bentuk peringatan dalam menyemarakkan hari Kemerdekaan RI dan upaya cinta tanah air. Teknisnya, kegiatan pengibaran bendera saka merah putih raksasa kedua kalinya ini, dilaksanakan di Tebing Margodadi, kawasan Piabung, Kecamatan Padangcermin, Kabupaten Pesawaran. “Untuk ukuran benderanya jauh lebih besar lokasi pengibaran bendera merah putih raksasa pertama, berukuran 15 meter. Tahun ini diperkirakan ukurannya 25 x 10 meter,” Imbuhnya.

Disamping itu, pria yang juga Dosen Fakultas Hukum (FH) UBL ini membeberkan seluruh pengurus, dan anggota UKM Mapala UBL juga mengibarkan bendera merah putih lain, dibeberapa gunung di Lampung. “Lokasinya tersebar merata, salah satunya di Gunung Tanggamus. Seluruh armada kami sudah diberi tugas (terjun) semua perkelompok. Untuk titik (pengibaran bendera) nya sudah ditentukan,” Paparnya.

Selain itu, peringatan HUT Kemerderkaan RI ke -72 ini juga diisi kegiatan lain seperti mengadakan berbagai lomba bersama masyarakat setempat. “Itu wujud implementasi tridarma perguruan tinggi, di pengabdian masyarakat. Agar kita lebih dekat dan humanis dengan masyarakat,” Terangnya.

Terpisah, Ketua Umum Mapala Waka Pulan Tuha UBL Nurdin bersama tim Mapala UBL lainnya sudah berangkat keberbagai lokasi sejak 15 Agustus 2017, setibanya ditiap lokasi, setiap tim mempersiapkan untuk pendakian. Sambil beristirahat sebentar di kaki gunung dengan mendirikan tenda. “Tiap tim akan naik (pendakian) serempak. Kita harap pukul 08.00 pagi tepat 17 Agustus, para pendaki melaksanakan upacara bersama dalam pengibaran bendera merah putih, sambil juga membentangkan bendera mapala, ditempat pendakian masing-masing. Kita harap dari kegiatan ini, kita dapat menunjukkan rasa solidaritas sebagai sivitas akademika dan sesama anak bangsa Indonesia. Dalam memaknai perjuangan para pahlawan, yang dapat kami rasakan di hari kemerdekaan ini,” Tutupnya. (Rep. BMHK/Ed. RTS)

Tags:

Related posts: