fbpx

Mahasiswi Ilmu Komunikasi UBL Raih Nominasi Cici Indonesia People’s Choice 2016.

Eksistensi Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Bandar Lampung (UBL) dalam menghasilkan prestasi rupayanya telah menjadi identitas dalam diri dan mendarah daging di setiap mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi UBL. Kali ini prestasi yang membanggakan itu berhasil direngkuh oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi UBL angkatan 2016, Fellie Wijaya. Lewat Ajang Pemilihan Koko Cici 2016 ini mahasiswi Ilmu Komunikasi UBL angkatan 2016 berhasil menjadi Cici Indonesia People’s Choice 2016.

Pada ajang ini, Fellie menjadi generasi pertama Cici Lampung yang mengungguli 16 finalis Cici dari 32 pasang Koko dan Cici di 7 Provinsi, secara nasional. Fellie menilai pencapaian ini berkat dorongan dan dukungan berbagai pihak. Tak hanya keluarga besar tetapi juga dukungan luas dari masyarakat Provinsi Lampung, diantaranya Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HMIK) UBL yang turut membantu memberi dukungan melalui polling sms, memberi like di akun instagram hingga broadcast informasi di berbagai media sosial.

Alumnus SMA Immanuel Bandar Lampung ini berujar menjadi Cici Indonesia People’s Choice 2016 memiliki ikatan dengan Kementerian Pariwisata RI bersama Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pusat yang berlaku selama satu tahun. Diajang tingkat nasional itu, Gadis kelahiran Bandar Lampung 18 tahun silam ini mengakui terpilihnya sebagai Cici Indonesia Terfavorit itu berkat dominasi keterpilihan publik.

Selama keikutsertaannya di Cici Indonesia 2016, putri pasangan Peter dan Liana Eva itu mendapat beragam pengalaman seperti koreografi, public speaking, mempelajari bahasa, kebudayaan hingga berbagai lagu etnik Tionghoa termasuk lagu Mars Koko dan Cici Indonesia. “Mendatang, beragam ilmu yang sudah didapat akan saya jadikan sebagai bekal menjadi Duta Promosi Pariwisata Tionghoa Indonesia baik di Kampus UBL maupun di Provinsi Lampung,” Cetusnya.

Sedangkan, Wakil Manajer Biro marketing, Humas dan Kerjasama (BMHK) UBL, Berry Salatar, S.Pd., mengaku pencapaian Fellie sangat membuat bangga nama kampus. “Saya berharap, pencapaian fellie ini bisa diikuti para mahasiswi lainnya. Selain itu, saya dan pihak kampus siap berkoordinasi untuk membantu Fellie bersama PSMTI Lampung yang akan menggelar audisi Koko dan Cici di kampus UBL sehingga nantinya dapat ditemukan fellie-fellie selanjutnya yang mampu melebihi prestasi dari pendahulunya (Fellie Wijaya),” Pungkasnya. (Rep. BMHK/Ed. AX)

 

Tags:

Related posts: