fbpx

Mahasiswa UBL Raih Top 5 Mister Tourism Lampung 2017

Prestasi demi prestasi gemilang kembali diraih oleh Mahasiswa Universitas Bandar Lampung (UBL). Pada kesempatan ini, mahasiswa Program Studi Akuntansi, angkatan 2014, Arnold terpilih sebagai Top 5 Mister Tourism Lampung 2017. Sekretaris FEB UBL Khairudin, S.E., M.Si., Akt., ikut bangga atas keberhasilan dari salah satu mahasiswa naunganya tersebut. “Selamat untuk Arnold dengan prestasi yang dicapai diajang tersebut (Top 5 Mister Tourism Lampung 2017),” Ujarnya.

Tak lupa, Khairudin juga menyampaikan ucapan selamat dari Dekan FEB UBL Dr. Andala Rama Putra Barusman, S.E., MA.Ec. “Kami mengucapkan selamat kepada salah satu mahasiswa kita (Arnold) yang menempati posisi 5 besar Mister Tourism Lampung 2016, terima kasih (juga) kepada Mister Tourism Lampung yang sudah mengadakan kegiatan positif ini, karena memungkinkan peran pemuda, khususnya mahasiswa dalam memajukan iklim pariwisata di Lampung,” Terangnya.

Dalam kesempatan itu, Arnold menjelaskan perhelatan Mister Tourism Lampung atau Putra Pariwisata 2017 diselenggarakan selama dua hari dari Sabtu (24-12) hingga Minggu (25-12). Arnold mengungkapkan Mister Tourism Lampung 2016 merupakan ajang pertama yang diadakan di Provinsi Lampung.

Sedangkan, Local Director of Mister Tourism Organizer Lampung Rico Febrianto menuturkan, ajang ini digelar untuk memilih sosok pemuda yang memiliki kemampuan dan penampilan yang baik untuk mewakili provinsi dalam mempromosikan segala potensi wisata didaerahnya, tidak hanya kepada para penduduk, khususnya turis ditingkat lokal, domestik, regional tetapi hingga di tingkat nasional. (Rep. BMHK/Ed. AX)

Tags:

Related posts: