Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Bandar Lampung (UBL) menyelenggarakan pemilihan ketua beserta wakil ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) yang dihadiri Dekan FISIP, Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Dosen serta Mahasiswa FISIP UBL di Aula Gedung Rektorat UBL pada Selasa (23/4) lalu.
Dekan FISIP UBL, Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si., menuturkan kedua organisasi kemahasiswaan di tingkat Fakultas ini merupakan wadah dan sarana penyaluran aspirasi dan pengembangan diri ke arah perluasan wawasan dan peningkatan kecendikiawanan serta integritas pribadi seluruh mahasiswa.
“Fungsi utama organisasi BEM ini adalah sebagai wadah Tridharma Perguruan Tinggi yang mengkoordinir seluruh kegiatan intra yang bersifat fakultatif. Sedangkan BLM yang bersifat independen bertugas mengawasi seluruh kegiatan yang diselenggarakan BEM,” ujar Dekan FISIP UBL.
Dalam pemilihan ketua dan wakil BEM maupun BLM ini, Dekan FISIP melanjutkan, dipilih melalui votingsecara terbuka yang melibatkan seluruh Mahasiswa FISIP yang terdiri dari tiga Program Studi diantaranya Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi.
“Berdasarkan voting tersebut terpilih diantaranya Ayu Maulia sebagai Ketua BEM didampingi Tri Yudi Saputra sebagai Wakil Ketua BEM dan Mochammad Arief sebagai Ketua BLM bersama Nilawati sebagai wakil Ketua. Sedangkan untuk komposisi anggota serta program kerja BEM dan BLM ini disusun oleh ketua dan wakil ketua terpilih. Diharapkan seluruh mahasiswa yang terpilih ini bisa menjaga nama baik FISIP UBL,” papar Dekan FISIP.
Sementara itu, Ketua dan Wakil Ketua BEM FISIP, Ayu Maulia, Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi bersama Tri Yudi Saputra, Mahasiswa Program Studi Ilmu Administrasi Negara menyatakan atas dukungan teman-teman mahasiswa FISIP mereka mengharapkan adanya kemajuan bagi FISIP UBL. Meski wanita satu-satunya yang terpilih sebagai Ketua BEM tetapi ayu memiliki keyakinan bahwa ia bersama timnya mampu bertanggung jawab melaksanakan tugas yang telah dibebankan.
“Adapun program yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini adalah menentukan beberapa menteri dalam BEM seperti Menteri Pendidikan, Menteri Luar Negeri, Menteri Dalam Negeri, Humas. Sedangkan untuk program kerja rencananya kami akan menyelenggarakan berbagai seminar dan diskusi public bagi seluruh mahasiswa,” ujar keduanya.
Senada, Ketua BLM, Mochammad Arief dan wakilnya Nilawati juga menjelaskan bahwa mereka akan berusaha membangkitkan motivasi mahasiswa FISIP agar tidak hanya aktif dalam kegiatan akademik tetapi juga non-akademik melalui kegiatan berbagai diskusi terkait dengan fenomena yang terjadi di kota Bandar Lampung dengan mengundang perwakilan BEM lainnya untuk berbagi wawasan. Mereka berharap melalui organisasi ini, tingkat solidaritas antar seluruh mahasiswa FISIP semakin tinggi.
“Diharapkan kedepannya mahasiswa FISIP UBL dapat belajar berorganisasi agar kami dapat belajar kritis dan dapat mengembangkan semua ilmu tidak hanya ilmu sosial politik tetapi juga disiplin ilmu lainnya. Hal terpenting dalam kegiatan organisasi ini adalah mempererat tali silaturahmi antar seluruh Mahasiswa baik tingkat Program Studi maupun Fakultas,” papar mereka sebelum mengakhiri pembicaraan.