Bandar Lampung – Universitas Bandar Lampung (UBL) akan memperingati Dies Natalis ke-50 pada 17 Juni mendatang. Memperingati perayaan Dies Natalis ke-50 UBL tersebut, digelar sejumlah kegiatan baik dari UBL sendiri, Fakultas, Prodi maupun Organisasi dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di UBL.
Mulai tanggal 28 Agustus 2021, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sudah mulai menggelar kegiatan berbagai kegiatan menyambut Dies Natalis UBL ke-50.
Webinar Creative Visual Design for Presentation Slide
Mengawali rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-50 yang dilakukan FISIP UBL, Program Studi Ilmu Komunikasi sebagai bagian dari FISIP menggelar kegiatan webinar bertema “Creative Visual Design for Presentation Slide” yang diinstruksikan secara langsung oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik, Hery Riyanto. Webinar ini merupakan forum virtual yang diisi oleh narasumber Erry Ricardo Nurzal pada Sabtu (28/08/21) untuk mendiskusikan beragam tips, prinsip dan konsep dalam visual desain pembuatan Power Point (PPt) dengan memanfaatkan berbagai fitur yang ada agar menarik di mata audience.
Bedah Rumah Bersama Mahasiswa KKN-T MBKM
Langkah FISIP UBL dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi terutama dalam pengabdian masyarakat, FISIP melakukan kegiatan bedah rumah dari salah satu warga yang bertempat tinggal di Desa Muara Putih Kecamatan Natar pada Jumat (05/11/21). Bedah rumah ini juga merupakan kegiatan sosial dari para dosen FISIP UBL bersama mahasiswa KKN-Tematik MBKM UBL yang turut memberikan bantuan pendanaan berupa semen 30 sak untuk pelaksanaan bedah rumah. Dekan FISIP, Ida Farida berharap kegiatan ini dapat memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat dan menumbuhkan jiwa sosial mahasiswa dan dosen terkhusus di lingkungan FISIP.
Menanam 1800 Pohon di Desa Muara Putih
Penanaman ini adalah kegiatan ketiga dari FISIP UBL yang diikut sertakan dalam agenda Dies Natalis UBL ke-50. Penanaman 1800 pohon dilakukan di Desa Muara Putih Kecamatan Natar (24/10/21). Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik UBL dengan Dinas Kehutanan Provinsi Lampung. Upaya penghijauan ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dengan melakukan penghijauan dan juga merupakan salah satu upaya pengabdian FISIP UBL kepada masyarakat untuk dengan melakukan penghijauan kembali daerah yang minim pohon.
International Webinar FISIP
Dalam menyongsong Dies Natalis UBL ke-50, FISIP menyelenggarakan kegiatan Webinar Internasional dengan mengangkat tema “The Role of Youth in Maintaining Local Wisdom in Globalization and Covid-19 in Pandemic Era” yang diselenggarakan secara daring dan disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube UBL TV pada Minggu (20/11/21). Webinar ini akan menghadirkan pembicara dari luar yakni Ibnu Hasan Asisten Deputi Kepemudaan Kemenpora RI, Stanislav Vladimirov Mladenov dari Kazan Federal University, Kamran Saeed dari Sakarya Üniversity, Munadhil Abdul Muqsith dari RUDN University dan Refly Setiawan dosen FISIP UBL. Dengan dilakukannya kegiatan Webinar ini bertujuan agar dapat membuka pola pikir dan mengemmbangkan tingkat kepedulian terutama bagi generasi muda untuk tetap melestarikan budaya dan kearifan local dan menentukan apa saja upaya yang dapat dilakukan untuk melestarikan budaya saat pandemi COVID-19. Melalui ini pula, diharapkan generasi muda dapat termotivasi untuk ikut serta melestarikan budaya.
Seminar Pengawasan Pelayanan Publik
Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Publik ikut memeriahkan rangkaian kegiatan Dies Natalis UBL ke-50 dengan menggelar Seminar Pengawasan Pelayanan Publik bertemakan “Peranan Mahasiswa Dalam Maladministrasi Pada Pelayanan Publik” pada Selasa (23/11/21) yang dihadiri langsung oleh Nur Rakhman Yusuf Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Lampung, Deni Ribowo Anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Malik Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Publik, Mauldana Gusta Rifanda Sekretaris Umum Cabang Bandar Lampung sebagai pemateri. Seminar ini digelar agar mahasiswa lebih peduli dan mengawasi pelayanan publik, mengingat mahasiswa sebagai agen perubahan dalam perbaikan dan pengawasan pelayanan publik.
Seminar Optimalisasi Upaya Pencegahan Kekerasan Seksual Dan Pemberdayaan Perempuan
Melihat banyak kasus dari segala bentuk tindakan dari kekerasan seksual pada perempuan dan anak di Indonesia serta mengingat saat ini Indonesia dibanjiri oleh berita tentang pemerkosaan perempuan dan anak, pelecehan, penyiksaan, eksploitasi, dan kasus kekeraaasan seksual lainnya. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (BEM FISIP) berinisiatif melakukan Seminar dengan tema “Optimalisasi Upaya Dalam Pencegahan Kekerasan Seksual Terhadap Perempuan dan Anak” pada Jumat (26/11/21) yang diharapkan kegiatan ini dapat menjadi masukan dalam upaya penegakan hukum terkait perlindungan perempuan korban kekerasan seksual.
Seminar Peran dan Kiprah Perempuan Dalam Pembangunan Bangsa
Perhatian terhadap kesamaan perlakuan yang adil, termasuk antara laki-laki dan perempuan mulai menampakkan gemanya. Meskipun kondisi perempuan Indonesia saat ini telah mengalami kemajuan, posisi dan status perempuan masih menghadapi hambatan dibandingkan laki-laki di berbagai bidang pembangunan. Berdasarkan hal tersebut FISIP UBL berencana untuk melakukan kegiatan Seminar dengan tema “Peran dan Kiprah Perempuan Dalam Pembangunan Bangsa” yang akan dilaksanakan pada Kamis, 21 April mendatang yang bertepatan dengan Peringatan Hari Kartini. FISIP UBL ingin agar perempuan dan laki-laki memperoleh akses, partisipasi, kontrol, manfaat yang sama dalam proses pembangunan. Karena itu, pemateri yang diundang adalah pejabat public wanita antara lain Chusnunia Chalim Wakil Gubernur Lampung, Dewi Hanjani Bupati Tanggamus dan Fitrianita Damhuri Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Lampung