fbpx

Dekan Fisip UBL Resmi Lantik Kepengurusan HIMA Publik 2017-2018

Kepengurusan Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bandar Lampung (UBL) Periode 2017-2018 resmi dilantik di Gedung Rektorat Kampus Drs. H. RM. Barusman, Senin (03/04) lalu.

Erwin selaku Ketua Umum Hima Publik 2017-2018 menyampaikan bahwa kepengurusan HIMA Publik naungannya agar dapat bersinergi dan selalu bekerjasama, dalam memajukan roda salah satu organisasi kemahasiswaan di Fisip UBL tersebut. “Kita saling bergerak, berakomodasi, saling bersinergi dalam pergerakan regenerasi. Dengan tujuan adanya perubahan demi perubahan hingga kepengurusan HIMA Publik yang baru, agar lebih mampu berkreatif, inovatif untuk menuju perubahan terdepan, sesuai harapan roda organisasi kita. Agar lebih dapat mengemban tugas yang diamanahkan,’’ Paparnya.

Dekan Fisip UBL, Dr. Yadi Lustiadi, M.Si., menambahkan terkait kepengurusan HIMA Publik Fisip UBL. Dia berharap dari pelantikan secara teknis, terjadi regenerasi kepemipinan HIMA Publik UBL ditiap periode kepengurusan. Agar sesuai budaya HIMA Publik yang mampu menentukan langkah kini hingga masa depan. Serta dapat meneruskan prestasi pengurus HIMA Publik lalu.“Bekerja cerdas bukan hanya bermodal ketekunan, tetapi Dzikir dan Fikir, sebagai usaha tidak dapat dipisahkan. Kedepan semoga dapat lebih memaksimalkan kinerja, secara cermat, jujur, dan adil. Tak lupa, kami mewakili civitas akademika UBL, atas prestasi kepengurusan kemarin,’’ Tuturnya. (Rep. BMHK/Ed. Red)

Tags:

Related posts: