fbpx

Inovasi Baru Universitas Bandar Lampung luncurkan Platform TV Digital

Perkembangan dunia digital yang semakin marak, menimbulkan banyak sekali inovasi dan kreativitas di berbagai bidang, salah satunya adalah media informasi dan komunikasi. Beragam platform yang dapat digunakan secara langsung oleh pengguna memberikan gagasan baru dari universitas Bandar Lampung untuk mengembangkan media televisi berbasis platform digital yang dapat di akses melalui website maupun channel YouTube.

Website televisi yang diberi nama ubltv.net akan menampung beragam informasi dan berita dalam bentuk multi media yang dapat diakses tidak hanya oleh civitas Akademika universitas Bandar Lampung, akan tetapi juga dapat di akses oleh masyarakat luas. Konten yang disajikan di dalam media tersebut tidak hanya berisi informasi dan warta yang ada di lingkup universitas Bandar Lampung akan tetapi juga akan menyampaikan informasi faktual di area yang lebih luas.

Beberapa program yang disiapkan antar lain seperti podcast, talkshow, tips dan trik, serta acara acara menarik lainnya, akan disajikan dan dikelola oleh Tim yang berasal dari dosen maupun mahasiswa universitas Bandar Lampung. Pengembangan media ini selain sebagai media informasi juga menjadi media belajar yang dapat di akses dan dikelola langsung oleh mahasiswa dari berbagai program studi, terutama program studi ilmu komunikasi serta program studi lainnya.

Media ini mendapatkan respon positif tak hanya dari dosen tapi juga dari mahasiswa sehingga diharapkan media tv digital yang dimiliki oleh Universitas Bandar Lampung dapat terus Exis di dunia informasi digital. (cs)

Tags:

Related posts: