fbpx

UBL Segera Selenggarakan Krakatau Biking Explorer

Setelah sukses menyelenggarakan Cross Country MTB XC se-Propinsi Lampung pada Dies Natalis ke- 42, bulan Juni lalu, Universitas Bandar Lampung (UBL) melalui UBL Cycling Adventure (UCA) bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Lampung menyelenggarakan event bertajuk Krakatau Biking Explorer Dalam Rangka Festival Krakatau 2014.

Rektor UBL, Dr. Ir. M. Yusuf Sulfarano Barusman, M.B.A., menuturkan bahwa kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari mulai 22 hingga 23 Agustus 2014 mendatang ini sebagai salah satu upaya untuk mengenalkan dan mengembangkan potensi objek wisata di Provinsi Lampung.

Ditambahkan Rektor, Provinsi Lampung yang merupakan provinsi paling selatan di Pulau Sumatera, menyimpan banyak sekali potensi objek wisata alam berupa kepulauan, gunung dan pantai yang sangat indah dan asli, tetapi belum banyak dikenal oleh masyarakat luas baik dari dalam maupun luar Provinsi Lampung. Salah satu upaya Pemerintah Provinsi Lampung khsuusnya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk mengenalkan dan mengembangkan potensi objek wisata yakni melalui promosi wisata Festival Krakatau yang diselenggarakan setiap tahun.

“Untuk itu, UCA sebagai salah satu komunitas pencinta sepeda gunung sangat mendukung kegiatan bersepeda gunung baik perlombaan maupun edukasi sepeda gunung. Kegiatan Krakatau Biking Explorer ini tidak hanya di peruntukkan bagi atlet ataupun penggemar olahraga bersepeda di Provinsi Lampung saja, tetapi juga mengundang para penggiat sepeda gunung baik komunitas, instansi, perorangan di luar Provinsi Lampung, seperti Jakarta, Bogor, Cilegon, Tangerang, Bandung, Palembang, Baturaja, Jambi, Bengkulu dan lainnya,” papar Rektor UBL.

Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan Krakatau Biking Explorer, Drs. Harpain, MAT, MM., menambahkan selain sebagai upaya mengenalkan potensi objek wisata di Provinsi Lampung, kegiatan ini juga bertujuan memasyarakatkan olahraga Sepeda Gunung (Mountain Bike) khususnya (XC) Cross Country, Touring dan Down Hill bagi masyarakat luar khususnya Provinsi Lampung.

“Kegiatan Krakatau Biking Explorer akan dipusatkan di kota Kalianda, Lampung Selatan yang merupakan pintu masuk pulau Sumatera dimana sangat memungkinkan dan memudahkan bagi para peserta dan wisatawan dari luar wilayah Lampung seperti Banten, Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi dan sekitarnya untuk datang dan mengunjungi kawasan objek wisata di lokasi tersebut,” terang Harpain.

Krakatau Biking Explorer ini, tambah Harpain, terbagi dalam dua kegiatan yakni Gowes Bareng MTB XC (Sepeda Gunung Cross Country yakni kegiatan bersepeda adventure menggunakan sepeda gunung dan melewati jalur dengan kombinasi track tanah dan aspal dan berlokasi di hutan, persawahan dan kebun. dan Touring Sepeda Wisata yakni kegiatan bersepeda Adventure menggunakan sepeda touring melewati track aspal dengan rute pegunungan dan menempuh jarak yang ditentukan.

“Selain itu, para peserta Krakatau Biking Explorer ini disuguhkan berbagai games, acara hiburan dan BMX free style serta serta berkesempatan memperoleh berbagai doorprize dan hadiah menarik,” ujar Harpain.

Harpain juga menjelaskan, rute yang ditempuh para peserta untuk kegiatan Sepeda Gunung Cross Country, start dimulai dari Menara Siger zone A menuju Menara Siger zone B dan Muara Piluk/Dermag. Kemudian dilanjutkan ke Pulau Harimau dan kembali di Menara Siger zone A. Sedangkan untuk Touring Sepeda, memulai start dari Menara Siger zone A menuju Simpang Gayam dan Gunung Rajabasa, selanjutnya menuju Pantai Canti dan Kota Kalianda serta kembali/ finish di Menara Siger zone A.

Tags:

Related posts: