fbpx

UBL Peringkat 6 Se – Asia di The Asian English Olympic 2013

Universitas Bandar Lampung (UBL) patut berbangga atas prestasi yang diraih Fangky Adetia (21), Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UBL dan diharapkan dapat menjadi teladan bagi mahasiswa lainnya, karena Fangky telah berhasil meraih Peringkat 6 se-Asia dalam ajang The Asian English Olympic (AEO) 2013 yang diselenggarakan oleh Universitas Bina Nusantara (BINUS) di Jakarta pada (17/2) hingga (22/2) lalu. Demikian ungkap Kepala Biro Pembinaan Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni (BPKHA) UBL, Dra. Yulfriwini, M.T.

 

Selain itu, Yulfriwini juga menambahkan bahwa prestasi yang diraih mahasiswa semester 4 yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) English Club UBL ini merupakan hal yang patut dibanggakan UBL, pasalnya Fangky telah berhasil meraih juara dalam ajang perlombaan rutin Binus English Club (BNEC) yang diikuti oleh 480 peserta dari 108 Institusi yang berasal tiga negara yakni Indonesia, Malaysia dan Filipina.

“UBL sebagai Universitas swasta terbesar di Lampung selalu memberikan dukungan baik moril maupun materil kepada seluruh mahasiswa agar dapat mengembangkan bakat  dan hobi yang dimilikinya melalui pendirian UKM. Tidak hanya itu, melalui UKM, mahasiswa juga dapat berkompetisi dengan berbagai institusi baik skala Nasional maupun Internasional untuk meraih berbagai prestasi seperti yang di raih oleh Fangky,” ujarnya.

Senada dengan hal tersebut, Fangky menyatakan bahwa melalui dukungan UBL, mewakili UKM English Club dirinya berhasil mendapatkan kesempatan untuk bisa berkompetisi menggunakan bahasa internasional yaitu Bahasa Inggris dengan ratusan peserta dari berbagai institusi se – Asia dalam ajang The Asian English Olympic (AEO) 2013.

Selain berhasil meraih Peringkat 6 se-Asia dalam The Asian English Olympic (AEO) 2013, Fangky juga telah mengikuti berbagai kompetisi English dan meraih Juara diantaranya Juara 3 Scrabble EIA Unila 2012, Peringkat 5 Scrabble E-Fest  Unila 2012, Juara 3 Scrabble National EPA (Scrabble) 2012, Juara Scrabble ISSC Plus Ekonomi Unila 2012 dan Peringkat 5 Scrabble ASCI National 2012.

Diakui Fangky, prestasi yang membanggakan telah diraih sejak ia tergabung dalam UKM English Club UBL. Melihat banyak teman mahasiswa UBL lain yang memiliki banyak prestasi memotivasi dirinya untuk berubah menjadi orang yang bermanfaat dan membanggakan kedua orang tua tentunya.

“Awalnya, main scrabble hanya hobi, namun lambat laun menjadi motivasi tersendiri bagi saya untuk meraih berbagai prestasi baik tingkat nasional maupun internasional,” tuturnya.

Putra dari pasangan Safei dan Suharyati ini juga mengatakan, karena sangat menyukai scrabble, selain aktif di UKM English Club UBL, dirinya juga bergabung dalam Lampung Scrabble Community (LSC) sebagai Koordinator Bidang 1 dan juga turut melatih Scrabble bagi Siswa/i SMP Negeri 10 Bandar Lampung.

Sebelum mengakhiri pembicaraan, Fangky juga memberikan beberapa kiat agar dapat terus meningkatkan prestasi yakni dengan kemauan yang tinggi akan menghasilkan rasa percaya diri untuk dapat terjun berprestasi di tingkat mana pun. Selanjutnya giat dalam berlatih dan belajar dengan menghafalkan kosakata bahasa Inggris untuk menambah wawasan.

Tags:

Related posts: