Antusiasme masyarakat untuk melanjutkan pendidikan hingga strata 2 (dua),terus meningkat. Ini terbukti dari banyaknya calon pendaftar yang ingin melanjutkan pendidikan di Pascasarjana Universitas Bandar Lampung (UBL). Menurut Sekretaris Marketing Pascasarjana Universitas Bandar Lampung, Irawati SE, pendaftaran calon mahasiswa baru periode tahun ini mengalami peningkatan, bahkan untuk tahun ini meningkat hingga 30 persen. “Pendaftar calon mahasiswa baru pascasarjana memang mengalami peningkatan. Untuk Program Studi Magister Manajemen (MM), calon mahasiswa baru mencapai 75 orang, sedangkan untuk Program Studi Magister Hukum (MH) mencapai 120 orang dan calon mahasiswa baru untuk Program Studi Magister Teknik (MT) mencapai 20 orang, tutur Irawati hari ini (Jumat, 9/9).“Pendaftar calon mahasiswa baru pascasarjana memang mengalami peningkatan. Untuk Program Studi Magister Manajemen (MM), calon mahasiswa baru mencapai 75 orang, sedangkan untuk Program Studi Magister Hukum (MH) mencapai 120 orang dan calon mahasiswa baru untuk Program Studi Magister Teknik (MT) mencapai 20 orang, tutur Irawati hari ini (Jumat, 9/9). Tingginya animo masyarakat ini tidak terlepas dari sosialisai ke berbagai tempat mulai dari kantor-kantor,instasi pemerintahan, hingga melakukan promosi kebeberapa kabupaten yang ada.‘’ Kami memang berusaha untuk jemput bola kepada calon masyarakat untuk menjaring calon mahasiswa baru, karena umumnya mereka memiliki kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan,’’ ungkap Irawati.
Irawati juga menerangkan, mahasiswa Pascasarjana UBL didominasi oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan mahasiswa murni. Mahasiswa Pascasarjana ini akan mengikuti matrikulasi orientasi tanggal 17 September mendatang. Sementara itu, untuk meningkatkan kualitas pendidikan, UBL juga melibatkan dosen dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di Indonesia. ‘’Untuk program studi Magister Hukum kami mengudang Prof. Dr. Arif Hidayat, SH, MH dan Prof, Dr. Esmi Warrasih, MS dari Univerisitas Diponegoro Semerang utuk bergabung staaf pengajar di UBL. Selain itu, kami juga mengundang guru besar Universitas Padjajaran (Unpad), Prof. Huala Adolf, SH, L. LM,’’ jelas Irawati. Selain itu, melihat tinggi tuntutan pekerjaan, Universitas Bandar Lampung, juga telah membuka konsentrasi baru dalam program studi MM yakni Agribisnis yang telah berjalan hampir dua (2) periode. ‘’ Peminat program baru ini, terus mengalami peningkatan sejak dibuka tahun lalu, hingga saat ini total mahasiswa baru mencapai 20 orang. Dan kami terus berusaha untuk mensosialisasikan konsentrasi baru ini keberbagai tempat,’’ tandas Irawati. (Vra)